Eko Pamuji (tengah) usai menguji peserta UKW. (FT/IST)

SURABAYA | duta.co – General Manager (GM) Harian Umum Koran Duta Masyarakat (Duta), Eko Pamuji, memberikan apresiasi kepada Kapolres Sampang, AKBP Arman, SIK, MSi, terkait pentingnya wartawan memperoleh sertifikasi UKW (Uji Kompetensi Wartawan).

Sekretaris PWI (Persatuan Wartawan Indonesia) Jawa Timur ini, menegaskan, bahwa dunia pers hari ini dituntut lebih profesional, apalagi menghadapi informasi yang begitu cepat. “Jadi, sikap dan pernyataan Pak Kapolres Sampang yang, hanya mau melayani wartawan pemegang kartu UKW, itu sangat penting. Justru media harus berterima kasih kepada beliau,” tegas Eko Pamuji, kandidat doktor di Unitomo, kepada duta.co, Kamis (14/7/22).

Masih menurut Eko, dari standar UKW diharapkan wartawan memiliki dan menjaga profesionalitas, kecakapan, baik dalam menulis mau pun mentaati kode etik jurnalistik. “Tetapi, faktanya, UKW saja masih terasa belum cukup. Jadi, apa yang disampaikan Kapolres Sampang itu sangat penting. Betapa besar kepedulian beliau kepada dunia pers,” tegasnya.

Berbagai dukungan, memang, terus mengalir kepada Kapolres Sampang. Baik dari PWI Kabupaten Sampang hingga Dewan Pers. Bahkan statement Kapolres juga direspon Ketua Forum Komunikasi Alumni Uji Kompetensi Wartawan (FKA UKW) H Edi RA Tarigan, SH, M.H. Bahkan muncul dukungan langsung dan terhormat dari pimpinannya di tubuh Polri, yaitu Kepala Kepolisian Daerah Provinsi Jawa Timur Irjen Nico Afinta.

Kapolres Sampang, AKBP Arman, SIK, MSi (FT/jatimpos.co)

“Dukungan dan apresiasi Kapolda Jatim, Irjen Nico Afinta kepada Kapolres Sampang AKBP Arman itu dikatakan pada saat acara Anev Kamtibmas bulanan, Selasa (12/7/2022) yang dipimpin langsung Kapolda dan diikuti oleh PJU Polda dan seluruh Kapolres di rupatama Polda Jatim serta pejabat utama secara online di Polres masing-masing,” demikian Plh Kasi Humas Polres Sampang Ipda Dody Darmawan, SH, Rabu (13/7/2022) sebagaimana warta jatimpos.co.

Ipda Dody menambahkan bahwa Kapolda Jatim, Irjen Nico Afinta menyatakan langsung di acara Anev Kamtibmas sangat mendukung dan apresiasi dengan langkah Kapolres Sampang terkait pernyataannya beberapa waktu lalu.

Saat itu, Kapolres Sampang AKBP Arman menginstruksikan kepada bawahannya, bahwa hanya melayani insan pers yang medianya tersertifikasi Dewan Pers dan Wartawan yang lulus Uji Kompetensi Wartawan (UKW). AKBP Arman sendiri siap mendorong insan pers khususnya di Sampang untuk maju. Baik secara moril atau pun, yang bisa ia bantu, untuk pelaksanaan uji kompetensi dengan baik. (mky)