Suasana Media Gathering KPU Situbondo dan Wartawan (FT/Heru)

SITUBONDO | duta.co – KPU Situbondo melaksanakan Media Gathering yang mengambil tema “Peran Media Dalam Mewujudkan Pemilu Serentak Tahun 2024 yang Demokratis dan Berintegritaa”, Selasa (8/11/2022).

Kegiatan yang berlangsung di room Jasmine Hotel Rosali Situbondo ini, melibatkan anggota Bawaslu Situbondo, Komisioner KPU Situbondo, Ketua PWI Situbondo, wartawan media cetak, online dan TV, tokoh pemuda, Banser, tokoh perempuan serta tamu undangan lainnya.

Ketua KPU Situbondo Marwoto diwakili Usman Hadi, Divisi Rendatin KPU Situbondo dalam sambutannya mengatakan bahwa, peran Media dalam mewujudkan Pemilu Serentak Tahun 2024 yang Demokratis dan Berintegritas sangat penting dan mempunyai peran strategis.

“Dalam Media Gathering ini, kami harapkan peran media dapat penyebaran informasi secara utuh tentang tahapan-tahapan Pemilu Serentak 2024 yang Demokratis dan Berintegritas dan peran serta Media mensukseskan Pemilu 2024,” kata Usman Hadi.

Lebih lanjut, Usman mengatakan bahwa, media massa sebagai pilar ke 4 demokrasi yang mampu menyalurkan informasi sesuai dengan koridor yang ada. “Kami punya tugas konstitusional untuk menyampaikan informasi kepada masyarakat secara masif. Tentu hal ini, kami membutuhkan bantuan kawan-kawan media massa,” pungkasnya.

Dilain pihak Imam Nawawi, anggota KPU Situbondo yang membidangi Devisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM mengatakan, untuk memberikan pencerahan tentang politik uang, maka peran media massa dalam pemberitaan amat penting. “Berita itu bukan fakta, tetapi kontruksi fakta yang telah direkontruksi oleh wartawan,” jelas Imam Nawawi.

Oleh sebab itu, sambung Imam Nawawi, untuk mencerdaskan masyarakat dalam menerima informasi secara utuh tentang tahapan-tahapan pemilu, maka pihaknya terus melakukan pendidikan pemilih. “Tagline kami, Pemilih Cerdas, Demokrasi dan Berkualitas,” pungkasnya. (her)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry