MOJOKERTO | duta.co – Menjelang perayaan HUT ke-73, berbagai kegiatan mulai digelar pihak Korem 082/CPYJ, salah satunya bersih-bersih taman makam pahlawan yang berlokasi di Jalan Pahlawan, Kota Mojokerto, Kamis, (15/7/21).

Danki Markas Korem, Kapten Inf Syamsul Ma’arif menjelaskan, karya bakti yang ia gelar kali ini, ditujukan untuk merawat tempat-tempat bersejarah, salah satunya TMP. “Karya bakti ini juga untuk menghormati jasa-jasa para pahlawan,” jelasnya.

Sebagai generasi penerus bangsa, kata dia, patriotisme dan nasionalisme harus tetap dijaga dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

“Sebab, sebagai generasi penerus bangsa, kita harus bisa menghargai jasa-jasa para pahlawan,” bebernya. (rls)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry