KAMPANYE : Kampanye #Cari_Aman yang dilakukan oleh PT. Mitra Pinasthika Mulia ( MPM) distributor sepeda motor Honda wilayah Jatim dan NTT di MPM Safety Riding Course. (duta.co/dok)

SIDOARJO | duta.co –  Perilaku berkendara  juga sangat diperlukan di kalangan komunitas Honda, seperti  kampanye #Cari_Aman yang dilakukan oleh PT. Mitra Pinasthika Mulia (MPM) distributor sepeda motor Honda wilayah Jatim dan NTT di MPM Safety Riding Course.

Kampanye #Cari_Aman diikuti 25 anggota komunitas yang tergabung dalam Honda PCX Club Indonesia ( HPCI ) chapter Sidoarjo. Dalam sosialisasi safety riding ini para peserta dibekali teknik berkendara pada waktu melakukan turing jarak jauh maupun dekat. Juga yang tak kalah penting untuk memperhatikan perlengkapan sebelum berkendara.

“Kami akan selalu mengkampanyekan Cari_Aman  sebagai bagian dari keselamatan berkendara. Dengan berkendara secara baik dan tepat tidak hanya menyelamatkan diri sendiri saja, tapi juga tidak membuat orang lain atau pengendara motor yang lain celaka. Harapannya komunitas Honda sebagai pelopor keselamatan berkendara bagi masyarakat,”  kata Yudistira Ardi Instruktur Safety Riding MPM. (imm)