MUSRENBANG: Pada Musrenbang Kelurahan Balongsari tahun 2023, Ning Ita sampaikan ucapan terima kasih. (DUTA.CO/YUSUF W)

MOJOKERTO | duta.co – Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah berkerja sama, bersinergi, dan membatu menyukseskan program-program Pemkot Mojokerto selama empat tahun kepemimpinannya.

Ucapan terima kasih ini disampaikan Wali Kota saat membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kelurahan Balongsari, Kecamatan Magersari, Jumat (20/1/2022). Hadir juga dalam giat tersebut, antara lain Kepala DPUPRPRKP Mashudi, Kabid Rendalbang Balitbang Dwi Purwoko, Camat Magersari Soegeng Rijadi Prajitno SH, dqn Lurah Balongsari Ageng Ardhyanto S.Stp.

“Saya bisa sampaikan ucapan terima kasih empat tahun sudah berkolaborasi, bersinergi, dan berpartisipasi aktif panjenengan untuk menyukseskan seluruh program kami yang ada di dalam prioritasnya wali kota,” ujarnya di hadapan peserta Musrenbang.

Wali kota yang akrab disapa Ning Ita ini mengatakan, dirinya sudah empat tahun menjalankan tugas memimpin Pemkot Mojokerto. Dan masa jabatannya akan berakhir pada Desember 2023 nanti. “Sisa satu tahun ini akan saya selesaikan apa yang belum selesai,” tandasnya.

Pada kesempatan tersebut, Ning Ita juga menyampaikan permohonan maaf bila selama empat tahun ini ada kesalahan, baik secara pribadi maupun seluruh jajaran Pemkot Mojokerto dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. “Mohon dimaafkan,” katanya.

Selanjutnya, setelah wali kota berhenti secara definitif dan menyerahkan jabatan, maka selanjutnya wali kota akan dijabat oleh penjabat seorang pegawai negeri yang ditunjuk semenjak waktu sampai nanti setelah Pemilukada terpilih wali kota yang definitif.

“Selama tidak ada wali kota definitif atau dijabat penjabat wali kota, program-program yang akan dilaksanakan adalah program yang saya susun. Karena saya diberi kewenangan untuk menyusun program sampai tahun 2026,” jelasnya.

Program sudah disusun, masih kata Ning Ita, selanjutnya akan dilaporkan ke Kemendagri dan akan dimasukkan ke aplikasinya Kemendagri yang namanya Sistem Informasi Pemerintah Daerah Republik Indonesia).SIPDRI. “Maka di sana akan dikunci. Penjabat wali kota hanya akan melaksanakan program yang sudah saya susun,” tandasnya.

Sementara itu, Camat Magersari Soegeng Rijadi Prajitno SH meminta kepada peserta Musrenbang agar juga mengagendakan musyawarah untuk mencermati penggunaan Dana Kelurahan (Dakel) 2023 yang sudah dianggarkan.

“Nanti kita akan diskusikan. Yang terlibat tidak usah sebanyak ini, tapi intinya keterwakilan saja. Dari LPM wajib, dari RT/RW keterwakilan saja, kemudian perwakilan Posyandu, PKK, karang taruna supaya nanti dilakukan pergeseran Dakel 2023 untuk menambahkan program prioritas,” pintanya. (ywd)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry