PCNU : Acara Ruwatan Asyura digelar PC Lesbumi di Aula PCNU Kabupaten Kediri (Nanang .P Basuki/duta.co)

KEDIRI|duta.co – Sejumlah suguhan atraksi dari para pesilat Pagar Nusa hingga penampilan para ibu – ibu tergabung dalam PC Muslimat dan PC Fatayat hadir dalam acara Ruwatan Asyura digelar PC Lesbumi di Aula PCNU Kabupaten Kediri, Sabtu (12/09). Dalam amanahnya, KH. Muhammad Makmun selaku Ketua PCNU berharap tradisi terus dilanjutkan dan merupakan bukti khidmah para jamaah kepada NU.

Keberadaan Nahdlatul Ulama selalu tidak lepas dari kegiatan keagamaan, seperti keberadaan Lesbumi dalam mengemas keberagaman budaya. Suguhan tumpeng, doa bersama dan menjalin silahturahim bukan hanya dikalangan jamaah, namun dengan semua pemeluk agama. Merupakan cara NU untuk bersama – sama menginggatkan, akan pentingnya menjaga keselamatan selama di dunia.

Hadir dalam acara di atas para ulama dan tokoh NU di Kabupaten Kediri diantara ratusan pendekar Pagar Nusa, Hj. Mudawamah selaku Ketua PC Muslimat, Agus Rizmi Haitami Azizi selaku Ketua GP Ansor, para Jamaah NU dan selaku penyelenggara acara, Abu Muslich selaku Ketua PC Lesbumi Kabupaten Kediri.

“Kami berikan apresiasi atas acara Ruwatan Asyura digagas Lesbumi bertujuan untuk keselamatan bersama bagi warga di Kabupaten Kediri. Bahwa kita sebagai umat, masih penuh kekurangan dan harus selalu berdoa dalam lindungan Alloh. Saya akan tagih selalu kegiatan positif ini dan mari kita berselalu berkhidmah di NU,” ungkap Gus Makmun, sapaan akrab Ketua PCNU dalam sambutannya.

Dengan ruwatan digelar ini, lanjut Pengasuh Ponpes Al Falah Desa Ploso Kecamatan Mojo, bahwa NU selalu berada di tengah masyarakat dalam semua kalangan ataupun kelompok. Makna keselamatan, ditegaskan sosok kharismatik ini, apalagi jelang digelarnya Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kediri, dikuatirkan berpotensi terjadinya perpecahan pada jamaah NU. (nng)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry