SURABAYA | duta.co – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-76 tahun 2021 TNI Angkatan Laut, Gubernur Akademi TNI Angkatan Laut (AAL), Mayjen TNI (Mar) Nur Alamsyah, S.E., M.M., M.Tr (Han) didampingi Ketua CBS Jalasenastri AAL, Ny. Ayu Nur Alamsyah, mengikuti prosesi tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Kusuma Bangsa Surabaya, Kamis, (9/9).

Komandan Kodiklatal, Laksamana Madya TNI Nurhidayat, S.H., M.A.P., selaku Perwira Tertua TNI AL Wilayah Timur (Pateral Wiltim) memimpin Upacara Tabur Bunga kali ini dengan Perwira Upacara Kadisharkan Lantamal V, Letkol Laut (T) Dicky Krisnanto, S.E.

Sebelum pelaksanaan prosesi ziarah dan tabur bunga, terlebih dahulu diawali dengan penghormatan kepada arwah para pahlawan dilanjutkan dengan mengheningkan cipta serta peletakan karangan bunga di tugu TMP Kusuma Bangsa.

Usai upacara kegiatan dilanjutkan dengan penaburan bunga di pusara para pendahulu pembela bangsa diawali Irup dilanjutkan peserta upacara lainnya.

Hadir dalam acara tabur bunga kali ini pejabat di lingkungan TNI AL wilayah Surabaya diantaranya Panglima Armada II Laksda TNI Dr. Iwan Isnurwanto, S.H., M.A.P., M.Tr.(Han), Danpuspenerbal Laksma TNI Edwin, S.H., M. Han., Komandan STTAL Laksma TNI Dr. Ir. Avando Bastari, M.Phil., Danlantamal V, Karumkital Dr Ramelan, Kadispsial, Kasgartap III serta Danpuskopaska.

Turut hadir pula dalam acara tersebut Ketua Gabungan Jalasenastri Kobangdikal, Ketua Daerah Jalasenastri Armada II, Ketua CBS Jalasenastri AAL Ny. Ayu Nur Alamsyah, serta para Ketua Jalasenastri Bakor Surabaya lainnya.

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry