ilustrasi covid-19. (FT/gatra.com)

GRESIK | duta.co – Gugus Tugas Percepatan Penangan Covid-19 Gresik mengumumkan tambahan 61 kasus positif Covid-19 baru, Jumat (3/7/2020). Tambahan itu merupakan rekor tertingggi di Gresik sejak kasus pertama diumumkan.

Kepala Dinas Kesehatan Gresik, Saifudin Ghozali, mengatakan, puluhan pasien positif Covid-19 itu tersebar di sejumlah kecamatan.

Di antaranya, 14 pasien dari Gresik Kota, 12 pasien dari Manyar, 10 pasien dari Balongpanggang, sembilan dari Kebomas, lima dari Menganti, tiga dari Driyorejo, tiga dari Duduksampeyean, dua dari Bungah.

Lalu, masing-masing satu pasien dari Benjeng, Cerme, dan Kedamean. Selain tambahan kasus positif Covid-19, terdapat tambahan satu pasien sembuh dan delapan pasien meninggal.

“Satu konfirmasi sembuh dari Desa Sukomulyo di Kecamatan Manyar,” ujar Ghozali

Sehingga, 806 kasus positif Covid-19 tercatat di Gresik hingga Jumat (3/7/2020). Sebanyak 633 pasien dirawat, 83 meninggal, dan 90 sembuh. Sebelumnya, tambahan kasus positif Covid-19 di Gresik tak pernah menyentuh 40 kasus. (kompas.com)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry