TEMU MEDIA : Wakil Sekretaris (Wasekjen) DPP Partai Gerindra, Wihadi Wiyanto didampingi ketua DPC Gerindra Tuban saat bertemu awak media di Kono kene Caffee. (syaiful adam/duta.co)

TUBAN | duta.co – Kalah di Pilkada 2020, DPC Gerindra Kabupaten Tuban, lakukan evaluasi, hal tersebut disampaikan Anggota DPR RI Fraksi Partai Gerindra Wihadi Wiyanto saat bertemu dengan insan media di rumah makan Kono-Kone, Rabu (17/2/2021).

“Kami telah melakukan evaluasi, kami tidak ingin kejadian 2019 terulang dimana partai Gerindra dalam pileg 2019 kehilangan 1 kursi, karena di pileg sebelumnya kita mendapatkan 6 kursi dan di tahun 2019 hanya mendapat 5 kursi. Untuk itu perlu adanya evaluasi dan menyatukan visi misi, dan memberikan warna di kanca perpolitikan di Tuban” terang Wihadi Wiyanto.

Lebih lanjut Anggota Komisi III DPR RI ini menambahkan pihaknya masih belum menentukan sikap apakah akan menjadi oposisi atau berkoalisi dengan partai pendukung Aditya Halindra Faridzky-Riyadi yang telah ditetapkan menjadi pemenang dalam Pilkada Tuban 2020 mengunguli pasangan yang Khozanah – Anwar yang diusung PKB dan pasangan Setiajit – R.M. Armaya Mangkunegara yang di dukung PDI Perjuangan, Partai Gerindra, PPP, PAN, dan PBB.

“Kami belum menentukan apakah akan bergabung atau menjadi oposisi, tapi yang jelas kami akan mendukung dan menjadi patner untuk memajukan Tuban,” jelasnya.

Tahun 2024 nantinya akan di lakukan pilkada serentak, kalau itu terjadi maka bupati juga akan melakukan pilkada. Dimana 3,5tahun jelang gawe besar demokrasi maka perlu intens melakukan evaluasi, termasuk apakan kita akan menjadi oposisi atau masuk dalam koalisi

“Meskipun Kita kalah dalam Pilkada lalu, ini tidak melemahkan Partai Gerindra, kita melakukan evaluasi termasuk mengantikan kepengurusan, itu dilaperlukan untuk merefresh pikiran dan tenaga untuk memajukan dan membesarkan partai,” jelasnya.

Dalam kesempatan ini politisi yang maju di Dapil IX ini juga mengucapkan selamat Hari Pers Nasional (HPN) ke-75 tahun.

“Kegiatan ini sebagai bentuk silaturahmi bersama awak media di momentum Hari Pers Nasional,” jelas Wihadi panggilan akrabnya.

Ia berharap momen ini menjadikan hubungan yang telah terjalin bisa semakin dekat dan tetap terjaga dengan baik. Termasuk, di hari pers ini semoga teman-teman lebih bisa menyuguhkan pemberitaan yang akurat dan objektif buat masyarakat.

“Selamat HPN, semoga bertambahnya usia ini teman-teman media lebih dewasa, dan pemberitaan lebih seimbang,” terang Wihadi yang juga menjabat Wakil Sekretaris (Wasekjen) DPP Partai Gerindra. (sad)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry