MALANG | duta.co – Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Islam Malang (Unisma) menggelar International Webinar, yang membahas peran CSR dalam keberlanjutan suatu bisnis. Narasumbernya pun tak tanggung-tanggung, menghadirkan Former President and Chief Operating Officer SBI Foundation Mumbai Maharashtra India.

Dekan FEB Unisma, Nur Diana SE MSi, menyampaikan International Business Online Talk merupakan wujud dukungan program kampus merdeka. Dimana pihak Fakultas memberikan keilmuan dalam segi teori dan praktik kepada mahasiswanya.

“Kegiatan ini merupakan refleksi komitmen FEB Unisma untuk selalu mengupgrade kualitas pendidikan melalui peningkatan kompetensi mahasiswa,” ungkap Nur Diana.

Dilanjutkan oleh Dekan inovatif ini, bahwa hal tersebut sejalan dengan tuntutan global sebagaima kebutuhan Era R.I 4, Era Society 5.0. Serta merupakan tuntutan kebijakan Kampus Merdeka yang dicanangkan Mendikbud RI. Dimana perguruan tinggi harus aktif, inovatif sehingga menghasilkan lulusan yang berdaya saing.

“Dengan International webinar ini kita akan mendapatkan insight atas peran dan tantangan Praktik CSR di India dan bagaimana mendukung Keberlanjutan bisnis,” imbuhnya.

Dalam kesempatan tersebut, narasumber tunggal dalam acara ini Nixon Joseph menyampaikan tiga faktor mengapa CSR menjadi topik yang relevan untuk dikaji. Pertama, adanya kesenjangan yang semakin besar antara kaya dengan yang miskin. Kedua, adanya anggapan bahwa kegiatan industry hanya menguntungkan beberapa pihak saja. Ketiga, adanya pola pikir yang menganggap hanya profit tujuan diselenggarakannya perusahaan.

Maka atas dasar inilah munculnya kesadaran akan pentingnya CSR yang dipicu oleh kegiatan bisnis perusahaan. Ada banyak pihak yang terlibat dalam kegiatan operasi perusahaan, baik pihak eksternal maupun pihak internal perusahaan. Sehingga pertanggungjawaban perusahaan tidak hanya kepada Stakeholder saja.

Hal tersebut didukung pula dengan dasar semua agama mengajarkan perbuatan baik kepada sesama maupun kepada lingkungan. Serta ditopang kebijakan Pemerintah yang mendorong perusahaan utk mengalokasikan sekian persen dari laba untuk kegiatan CSR.

Acara ini diikuti sekitar 500 peserta dosen dan mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Islam Malang. Digelar secara daring dan dipandu oleh Dr. Dwiyani Sudaryanti SE MSi. Dengan tema lengkapnya “Role and Challenge CSR to Support Business Contuinity in Pandemic Era”. (dah)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry