DARING : Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Ngawi melalui daring,  disaksikan Forpimda setempat di Pendopo Wedya Graha (dok/duta.co)

NGAWI | duta.co – Pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan Bupati serta Wakil Bupati, Wali Kota dan Wakil Wali Kota dari 17 daerah  Kabupaten/Kota terpilih di Pilkada 2020 lalu, dilaksanakan serentak di Gedung Negara Grahadi Surabaya. Jumat, (26/2/2021)

Melalui daring, pelantikan 17 kepala daerah tersebut, disaksikan pejabat daerah dari Forkopimda yang ada di masing-masing Kabupaten dan Kota, dengan menerapkan disiplin protokol kesehatan secara ketat. Sehingga pelaksanaannya dibagi menjadi tiga sesi yakni, Pagi, Siang, dan Sore hari.

Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Ngawi, Ony Anwar dan Dwi Rianto Jatmiko di sesi pertama pukul 09:00 WIB, dilantik bersama enam kepala daerah lainnya, dari 17 kepala daerah yang dilantik Gubenur Jawa Timur Khofifah Indar Parawangsa.

Pada sesi pertama, pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan, ada tujuh (7) kepala daerah terpilih pada Pilkada serentak 2020 lalu, diantaranya, pasangan Bupati dan Wakil Bupati Ngawi, Ponorogo, Situbondo, Sumenep, Trenggalek dan Banyuwangi.

Kemudian sesi kedua dilaksanakan siang hari pukul 13:00 WIB, diantaranya, Kota Blitar, Kota Pasuruan, Jember, Kabupaten Malang, Kabupaten Blitar, dan Kabupaten Mojokerto. Sesi terakhir sore hari pukul 16:00 WIB, yakni, Kabupaten Sidoarjo, Kediri, Gresik, Lamongan, dan Kota Surabaya.

Di kesempatan itu, Sekretaris daerah Kabupaten Ngawi (Sekdakab) Mokh. Sodiq Tri Widyanto mengatakan, jabatan sebagai pelaksana tugas sehari-hati (Plh) Bupati Ngawi, yang di amanahkan padanya akan berganti kepada Bupati dan Wakil Bupati yang sudah dilantik Gubenur Jawa Timur.

“Setelah dilantik, tugas plh berganti kepada beliau berdua, sebagai Bupati dan Wakil Bupati Ngawi. Dalam hal ini, pak Ony dan pak Antok yang meneruskan pemerintahan periode ini, yang sudah efektif berjalan,” terang Sekdakab Ngawi, Mokh. Sodiq Tri Widyanto. Jumat, (26/2/2021)

Ia menambahkan, terkait serah terima jabatan ketua DPRD Ngawi, masih menunggu waktu dan di perkirakan hari Rabu, (3/3/2021). Sambil mendengarkan sambutan Bupati dan Wakil Bupati terpilih dalam penyampaian Visi Misi kedepan.

“Sesuai koordinasi dengan DPRD kemarin, untuk rencana serah terima jabatan ketua DPRD Ngawi, dilaksanakan hari Rabu, (3/3/2021), sekaligus mendengarkan sambutan Bupati dan Wakil Bupati terpilih tentang Visi dan Misi kedepan,” pungkas Sodiq sapaan Sekda Ngawi.mif

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry