KULINER : Stand Babapedas di Street Food Fest saat digelar Pekan Budaya dan Pariwisata (Andik Wijaya)

Kediri, Bagi warga di sekitar Pare atau Kediri, tentunya tidak asing dengan istilah Babapedas. Usaha kuliner berupa bakso balungan rasa pedas dan memiliki cita rasa cukup enak, dirintis Ernik Proboretno Soesatyo. Sengaja menyewa stand di Street Food Fest Pekan Budaya dan Pariwisata Kabupaten Kediri, dijadikan moment untuk mengundi hadiah satu unit sepeda motor kepada pembelinya.

Bakso Babapedas berada di Jl, Jl. PK Bangsa  Tulungrejo Kecamatan Kota Pare tepatnya berada di depan Hotel Kediri, memang tidak pernah sepi dari pengunjung. “Kami buka mulai dari pukul 12 siang hingga pukul 10 malam,” ungkap sang pemilik. Selama periode tertentu, sebagai bentuk ungkapan terima kasih kepada pembeli dan pengunjung setianya, akhirnya digelar undian.

“Dalam periode 6 bulan pertama ini, sengaja kami sewa stand di Street Food Fest untuk menggundi hadiah sepeda motor. Yang berhak mendapatkan Ibu Lilis Puji Lestari, warga Desa Langenharjo Kecamatan Plemahan,” terang Ernik. Dengan porsi Rp. 10 ribu untuk satu mangkok, kenikmatan bakso dengan rasa pedas ini terbukti tidak pernah sepi dari pembeli dari warga Pare dan sekitarnya.

“Setiap pembelian satu porsi berhak mendapatkan satu kupon untuk diundi,” imbuhnya. Saking larisnya, Ernik mengaku dalam sehari bisa menghabiskan 5 Kg untuk balungan (tulang, red) dan hingga 3 kg untuk pentol bakso. Tidak sulit menemukan lokasi ini, karena berada di jalanan utama Kota Pare dan memiliki ruangan yang cukup luas dan halaman parkir yang lapang. (and/nng)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry