Suasana launching Matakota dikemas dengan bincang santai.

PROBOLINGGO | duta.co – Bupati Probolinggo P. Tantriana Sari mengusulkan agar aplikasi Matakota terus disempurnakan. Misalnya, disedikan menu untuk merahasikan identitas pelapor dalam aplikasi tersebut. Untuk menjaga privasi pelapor.

Hal itu disampaikan saat launching aplikasi Matakota di Kantor Bupati, Kamis (23/11/2017). Aplikasi itu resmi diterapkan di Kabupaten Probolinggo. Aplikasi yang bisa diunduh melalui smartphone tersebut memiliki banyak fungsi.

“Bisa sebagai media untuk laporan terkait pelayanan, kecelakaan lalu lintas, kebakaran, maupun layanand publik. Kami harap masyarakat mau memanfaatkan aplikasi Matakota ini,” ujarnya.

Tanri meminta kepada penyedia aplikasi agar menyertakan menu untuk melindungi pelapor. Misalnya, warga yang melaporkan terkait peredaran dan transkasi narkoba. Usulan itu siap dipenuhi penyedia.

Melalui Matakota, Tantri berharap masyarakat menjadi cerdas, baik dalam penggunaan teknologi di era digital ini maupun secara pengetahuan. Dia juga berencana mengintegrasikan aplikasi-aplikasi yang dimiliki sejumlah OPD dan instansi vertikal agar lebih maksimal. (afa)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry