Adam, penjual es kelapa muda di Lopang saat melayani pembeli, Rabu (14/04).

LAMONGAN | duta.co – Es degan atau kelapa muda masih menjadi minuman paling  diminati warga Lamongan yang sedang menjalankan ibadah puasa untuk berbuka.

Banyak penjual es kelapa muda yang mengaku ada peningkatan omzet penjualan yang cukup signifikan. Selalu ramai didatangi para pembeli jelang berbuka puasa.

Adam (31) salah seorang penjual es kelapa muda mengungkapkan, selama bulan Ramadhan penjualan es kelapa mudanya mengalami kenaikan jika dibandingkan dengan hari-hari biasa.

“Setiap hari bisa laku sampai 100 lebih, paling banyak yang bungkus, namun ada juga yang minum di tempat, pas waktu buka puasa,” ujar Adam, Rabu (14/04).

Adam mengaku sangat senang karena berkah Ramadhan, ia bisa menghasilkan tambahan untuk keluarga dan orang tuanya, meskipun saat ini masih ditengah pandemi Covid-19.

“Alhamdulillah jualan es degan saya laris manis. Tentunya resep yang saya terapkan untuk pembeli beda dengan para penjual es degan lainnya,” tutur Adam sambil tersenyum.

Dia mengungkapkan, selama Ramadhan seperti ini, pihaknya pada siang hari hanya melayani pembeli kelapa muda yang dibawa pulang dan bungkus saja.

“Banyak yang dibawa pulang, jadi selesai dibungkus pembeli langsung pulang, saya juga menghormati orang sedang berpuasa,” terang pria asal Mojosari desa Lopang tersebut.

Menurutnya, supaya jualan es degan itu laris manis dan banyak pembeli, harus benar-benar mengutamakan kepuasan pembeli. Contohnya gula harus murni tidak ada campuran apapun.

“Jangan sampai mengecewakan para pembeli. Nah, otomatis pembeli akan kembali datang dengan sendirinya, serta mengajak saudara dan juga teman-temannya,” jelasnya. (ard)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry