Rosi Yanti Sya'idah, A.Md berbincang dengan Ketua STIE Perbanas Surabaya Yudi Sutarso usai prosesi wisuda di Dyandra Convention Center, Minggu (24/11). DUTA/endang

SURABAYA | duta.co – Jangan minder untuk berprestasi walau apapun yang terjadi. Karena prestasi bisa diraih oleh siapapun tanpa  memandang agama, ras bahkan status sosial.

Seperti halnya Rosi Yanti Sya’idah. Walau ibunya seorang tukang jahit borongan, namun bisa menorehkan prestasi yang membanggakan. Rosi dinobatkan sebagai wisudawan terbaik dari enam program studi yang ada di STIE Perbanas Surabaya.

Penobatan wisudawan terbaik itu dilakukan di prosesi wisuda di Dyandra Convention Center, Minggu (24/11). Lulusan Diploma Akuntansi ini menjadi yang terbaik tidak hanya dari indek prestasi komulatif (IPK) tapi dari soft skill-nya.

“Rosi ini sebagai bukti bahwa siapapun berhak untuk berprestasi tanpa memandang apapun. Jadi jangan minder dan takut terus memacu diri,” ujar Ketua STIE Perbanas Surabaya, Yudi Sutarso usai prosesi wisuda.

Rosi menempuh kuliah di STIE Perbanas Surabaya sejak 2016 dari jalur bidikmisi. Anak pertama dari dua bersaudara pasangan (alm) Alm. Hari Susanto dan Welas Asih ini memang sejak duduk di bangku SMK sudah menuai prestasi.

”Pikiran saya dulu setelah lulus SMK langsung ingin bekerja. Tapi, Ayah selalu menginginkan saya untuk lanjut kuliah,” cerita alumni SMK Negeri 1 Surabaya ini.

Kini, Rosi pun masih belum berpikir mau melakukan apa. Dia hanya ingin fokus bekerja sebagai pegawai koperasi STIE Perbanas Surabaya. Karena memang sebelum lulus, dia sudah bekerja di sana.

“Fokus kerja dulu, baru memikirkan apa mau melanjutkan ke jenjang sarjana atau apa,” tukasnya.

Dalam wisudah program studi Magister Manajemen, Sarjana dan Diploma 3 Periode II tahun 2019 ini diikuti oleh 394 wisudawan.

Rinciannya, 17 orang dari Program Studi (Prodi) Magister Manajemen, 117 orang prodi Sarjana Manajemen, 193 Sarjana Akuntansi, 5 Sarjana Ekonomi Syariah, 40 orang dari Prodi Diploma 3 Perbankan dan Keuangan, dan 22 orang dari Wisudawan Diploma 3 Akuntansi.

Wisudawan terbaik dari masing-masing prodi  yaitu Khusnul Ayu, S.E., M.M. (Prodi Magister Manajemen), Axel Indra Wirawan, S.M. (Sarjana Manajemen), Nadia Fidy, S.E., (Sarjana Ekonomi Syariah), Devi Rizkiah Putri (S1 Akuntansi), Icha Krisnawati, A.Md. (D3 Perbankan dan Keuangan), dan Rosi Yanti Sya’idah, A.Md. (D3 Akuntansi). end

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry