Jajaran Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Lamongan usai koordinasi dengan Kapolres Lamongan di kantor PCNU jelang perayaan harlah 1 abad NU, Kamis (2/2).

LAMONGAN  | duta.co – Sedikitnya ada 11.419 warga Nahdliyin dari Kabupaten Lamongan akan hadir dan berangkat ke GOR Sidoarjo untuk ikut meramaikan puncak Peringatan Harlah 1 Abad NU pada 7 Februari 2023, hari Selasa pekan depan.

Demikian diungkapkan Sekretaris Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Lamongan, Imam Ghazali, saat ditemui duta.co di kantor PCNU Kabupaten Lamongan Jl. Kyai Amin No.9, hari ini Kamis (2/2).

Ia menjelaskan, dari total 11.419 peserta yang akan berangkat ke Sidoarjo tersebut yakni diikuti oleh 15 majelis wakil cabang (MWC) NU. Saat ini, kata dia, di Lamongan itu ada dua Pengurus Cabang, yaitu PC Kabupaten Lamongan dan Pengurus Cabang (PC) Babat.

“Untuk PCNU Kabupaten Lamongan, keberangkatannya tiap MWC, nantinya akan dikawal oleh masing-masing Polsek. Terkecuali MWC yang keberadaannya dekat kota, contohnya MWC Tikung, Lamongan Kota, Kembangbahu, Sarirejo bersama lembaga banom tingkat cabang,  akan diberangkatkan oleh Bupati dan Kapolres di Pendopo Kabupaten Lamongan” ujar Imam Ghazali.

Adapun jadwal keberangkatan, menurut dia, yaitu tepatnya pada hari Senin (6/2) malam sekitar pukul 20.00 WIB. Nantinya, lanjut Imam, masing-masing MWC yang memang berdekatan dengan kota, semuanya akan berkumpul di depan Pendopo dan di depan Masjid Agung Lamongan untuk start pemberangkatan.

“Jadi jadwal untuk Lamongan itu tiba di lokasi di GOR Sidoarjo itu pukul 24.00 hingga pukul 04.00 WIB. Insya Allah persiapan sudah clear semuanya, kemarin juga sudah berkoordinasi dengan pak Bupati, beliau siap memback-up, siap membantu, mengamankan serta melancarkan semua kegiatan pemberangkatan itu,” ucapnya.

Hari ini, kata Imam Ghazali, barusan bapak Kapolres Lamongan juga sudah berkunjung ke kantor PCNU Lamongan untuk melakukan koordinasi terkait persiapan pengamanan pemberangkatan para peserta dari masing – masing MWC.

“Persiapan tiap MWC sudah kami atur terkait dengan pengamanan, saya berharap masing -masing MWC juga koordinasi dengan Polsek setempat. Pada  intinya tujuannya yakni supaya acara Perayaan Harlah 1 Abad NU di GOR Sidoarjo ini bisa berjalan dengan sukses dan lancar,” jelasnya.

Ia menggambarkan, secara umum nantinya pada tanggal 7 Februari semua warga NU di seluruh Indonesia bahkan sedunia akan datang, karena banyak Pengurus Cabang Istimewa (PCI) yang berada diluar negeri juga dipastikan akan hadir berkumpul di GOR Sidoarjo.

“Dengan berkumpulnya semua warga Nahdliyin, diharapkan bisa membangkitkan semangat gotong royong kembali, seperti pada saat NU pertama kali didirikan oleh KH Mbah Hasyim Asy’ari,” tandasnya.

Menurutnya, ini adalah momentum yang sangat penting, karena tidak mungkin kita akan ketemu dengan abad kedua lagi yaitu 100 tahun lagi. “Dengan demikian masyarakat akan berbondong – bondong datang ke acara Perayaan 1 Abad NU tersebut untuk mencari berkah di NU,” tutup Imam Ghazali. (ard)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry